NATUNA

Sunki Ditemukan Tewas Di Kamar Hotel Tren Central Natuna, Diduga Positif Covid

Hotel Tren Central Natuna.(Foto Prokepri/Khairud)

PROKEPRI.COM,NATUNA – Pemilik Hotel Tren Central, Anita kaget ditemukan mayat laki-laki atas nama sunki dikamar 103 pada Senin, (12/7) Malam. Hotel tersebut berada di Jalan Pramuka Ranai, Kecamatan Bunguran Timur.

Menurut keterangan Anita, tamu Hotel Atas nama Sunki tersebut melakukan cek in sekitar pukul 21.30 Wib, Senin 12 Juli 2021 malam.

“Waktu masuk hotel kita lakukan pengecekan baik-baik saja, sekira jam 11 malam dapat informasi dari teman sekamar bahwa Sunki sudah meninggal,” ucap Anita, Selasa (13/7/2021).

Sementara, Kapolres Natuna melalui Kasupsipenmas Sihumas Polres Natuna, Aipda David Arviad menyebutkan, korban tersebut bernama Sunki, berumur 70 tahun beragama Budha, Warga Negara Indonesia (WNI).

David mengatakan, korban bekerja sebagai Anak Buah Kapal (ABK) Natuna Jaya, yang kini bersandar di pelabuhan Penagi, Kecamatan Bunguran Timur.

“Korban beralamat di Sei. Lubuk Baja Batam,” bebernya.

David menjelaskan, pada pukul 20.30. Wib, korban dibawa ke Rumah Sakit  Natuna, untuk melakukan pengobatan, karena korban mengalami sesak napas.

“Setelah itu korban kembali ke Hotel Tren Central,” kata David.

Meninggalnya diperkirakan pukul 23:25 Wib dikarenakan sesak napas. Petugas dan pihak Puskesmas serta tim gugus tugas Covid-19 melakukan olah TKP.

Setelah melakukan rapidtes, korban yang meninggal ternyata hasilnya positif COVID-19.

“Dari hasil TKP memang tidak ditemukan hal-hal yang menjanggal, memang karena sakit dan yang menguatkan lagi setelah dilakukan rapidtes ternyata positif Covid,” tutupnya.

Sampai saat ini 4 ABK Natuna Jaya sudah dibawa untuk melakukan karantina di Masjid Agung,  karena dinyatakan positif. (Rud)

Editor: Muhammad Faiz

Back to top button