KEPRITANJUNGPINANG

Ekonomi Lesu, 3.800 unit Ruko di Tanjungpinang Tak Berpenghuni

Ketua Kadin Kota Tanjungpinang, Bobby Jayanto. Sumber foto net.

PROKEPRI.COM, TANJUNGPINANG – Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Kota Tanjungpinang mensurvei sebanyak 3.800 rumah toko yang tersebar di 4 kecamatan dan 18 kelurahan dinyatakan tidak berpenghuni karena tidak laku dijual.

Ketua Kadin Tanjungpinang, Bobby Jayanto mengatakan, hal tersebut tidak terlepas dari lesunya kondisi perekonomian saat ini.

“Seandainya ruko-ruko yang dibangun itu terjual dan dibuka lapangan usaha, tentu akan berdampak terhadap kemajuan pertumbuhan ekonomi daerah kita,” ujar Bobby Jayanto.

Ia menjelaskan, para pembeli enggan membeli maupun menyewa ruko, karena beralasan tidak memiliki peluang usaha dan market pasar yang menjanjikan di Kota Tanjungpinang.

“Mereka juga merasa tidak ada jaminan keamanan dan kebersihan ketika ingin menjalankan usahanya,” imbuhnya.

Tidak hanya itu, lanjut Bobby, birokrasi pemerintahan yang berbelit serta terkesan tidak pro dengan kalangan pengusaha, menjadi salah satu kendala tumbuh dan berkembangnya dunia investasi di Kota Tanjungpinang.

“Kita berharap kepada Walikota dan Wakil Walikota yang baru (Syahrul-Rahma), pelayanan perizinan usaha semakin dipermudah. Kadin dalam hal ini juga siap mendukung keduanya, agar dapat bersama-sama membangun Kota Tanjungpinang tercinta menjadi lebih maju dan sejahtera masyarakatnya,” kata Bobby.

Editor : YAN
Sumber : ant

Back to top button